Dengan kemajuan zaman yang terus berjalan. Hampir dari semua yang kita lakukan bergantung pada teknologi. Teknologi memainkan peran integral, mulai dari berkomunikasi hingga cara kita dihibur dan menemukan jawaban dari setiap masalah. Di balik layar, yang mendorong kita terhubung dari perangkat yang ada di tangan dan komputer yg ada dimeja kita dengan dunia adalah jaringan panel kontrol, kabinet data, pusat data, sekelar dan server yang kompleks yang bergantung pada listrik. Ketika ada kegagalan dalam sistem kelistrikannya maka konsekuensinya bisa dapat merusak, terutama jika penyebab downtime adalah kebakaran.
Kebakaran listrik sangat menantang untuk di prediksi. Jika terjadi kebakaran yang tidak terdeteksi maka efeknya sangat merusak peralatan yang tidak dapat diperbaiki dan sangat cepat menyebar ke lingkungan sekitarnya. Infrastruktur yang sudah usang, kabel yang rusak, perawatan yang kurang, dan kelebihan beban pada sirkuit merupakan faktor risiko terjadinya kebakaran.
Sistem pemadam api REACTON untuk peralatan listrik dirancang untuk digunakan dalam melindungi manusia, aset, dan infrastruktur penting dari kebakaran. Sistem pemadam langsung reacton tidak hanya memberikan perlindungan yang tepat di tempat asal api, tetapi juga kompak dan memiliki ukuran yang cocok untuk electrical enclosure yang dilindungi.
Kunci untuk menekan kerusakan yang disebabkan oleh kebakaran listrik adalah dengan mendeteksi secara dini dan memadamkannya. Ini dicapai oleh sistem pemadam api ototmatis dengan media clean agent. Semua sistem telah direkayasa sebelumnya dan sangat ideal untuk OEM dan Retrofit. Sistem deteksi pipa pneumatic dari Reacton di pasang langsung di titik-titik risiko terjadinya kebakaran. Memberikan deteksi dan pemadaman yang lebih cepat daripada sistem pemadaman konvensional. Karena sangat ringkas dan ringan dengan komponen minimal, pemasangannya jadi lebih cepat dan mudah.
Teknologi clean agent menawarkan perlindungan untuk risiko kelas A, B & C dan telah dirancang agar tidak mengalami kebocoran dan berbagai kondisi tertentu. Sistem deteksi pneumatik yang sudah terbukti tidak memerlukan listrik untuk beroperasi, membuat pikiran anda menjadi tenang karena ada perlindungan 24/7 tanpa alarm palsu. Ini akan dengan cepat dan aman mengirimkan agen kelokasi manapun yang terpasang pipa deteksi Reacton. Sistem ini menggunakan spesialis clean agent yang membuat pemadaman cepat, tidak meninggalkan residu, tidak korosif dan sama sekali tidak konduktif.
Rangkaian clean agent Reacton terdiri dari Cairan Perlindungan Kebakaran 3M ™ Novec ™ 1230 dan pemadam api tanpa air FM-200 ™ dari Chemours ™. Dengan kombinasi pendeteksi dan pemadaman di sumber api, sistem anda akan kembali aktif dan berjalan dalam waktu yang singkat.
Mudah untuk dipindahkan dan hemat biaya perawatannya. Melindungi aset Anda yang penting tidak pernah semudah ini. Hubungi Tim Liotec untuk Solusi Pemadam Kebakaran Otomatis pada Aset Anda!